yaaak saya disini dan entah apa yang saya pikirkan sekarang. semoga mampu memberikan coretan yang bermakna dan bukan hanya pembuangan yang sia-sia.
pemirsa, taukah kalian bahwa saya sedang dalam masa move on kembali. yaaaak, saya tau memang gag begitu mudah untuk menerima berita ini. tapi ya begitulah, entah kenapa bisa seperti itu. saya juga gag tau dan cuma bisa pasrah. hiks. hahahaa, sudah-sudah jangan dipikirkan.
oiya pemirsa, pasti kalian punya mimpi kan? kalau saya tanya secara intim tentang mimpi kalian apakah kalian akan memberi tau saya? ayooo coba katakan apa mimpi kalian? boleh saya kasih tau apa mimpi saya? tapi setiap kata2 itu harus di amin-in yaaa :)
mimpi saya, saya sangat ingin sekali lulus tahun depan, amiinn. saya ingin sekali bisa mendirikan LSM, amin. saya ingin sekali bisa go internasional, kerja di unaids, amin. saya ingin melebihi bu zahroh, amin. saya ingin lancar dalam bhasa inggris saya supaya toefl tinggi dan beasiswa luar negri, amin. saya ingin pergi ke laur negri, amin. saya ingin selalu konsisten dg cita-cita saya, amin. saya ingin jadi wanita yang kuat, amin. saya ingin berkecimpung dalam bidang sosial, amin. saya ingin low profile sperti teman saya itu, amin. saya ingin motoran lancar, amin. saya ingin lancar renang, amin. saya ingin jadi penulis, amin. saya ingin ip saya meningkat, amin. saya ingin jadi skripsi saya lancar, amin. saya ingin jadi broadcaster, amin. saya ingin jadi pengusaha juga, amiiin. dan masih banyak lagi yang lainnya, amiiiinnn
bismillahirohmanirrohim, mudah2an dipermudah :D
kalau ngomongin soal mimpi gag akan ada habisnya pemirsa, karena memang menyenangkan, apalagi kalau kalian sudah di tengah-tengah dan hampir sampai, pasti rasanya ingin cepat-cepat meraihnya bukan?
yaaaap, yang penting tetap satu tujuan itu dan tegarkan diri buat mencapainya apapun yang terjadi.
bagi saya untuk bisa keluar negri itu sepertinya mustahilll, bapak ibu saya orang yang biasa saja, berkecukupan namun tak ada uang untuk sampai kesana. lalu bagaimana saya bisa kesana? ahaaa, saya terinspirasi dengan kata2 dosen saya, bu zahroh says "tuhan bisa membawamu kemana saja" kalian percaya itu pemirsa? tidak? kalau saya sangat percaya dan saya sangat yakin tuhan memberikan jalan untuk saya bisa kesana. bagaimanapun dan lewat siapapun saya percaya bahwa suatu saat nanti saya akan bisa ke belahan bumi bagian belakang saya saat ini. kalian percaya sekarang?
kekuatan kepercayaan lah yang kadang dan bahkan sering membuat kita semakin kuat dengan apa yang akan kita tempuh. karena percaya diri dan kekuatan yang lebih lah seseorang mampu bertahan dalam goncangan gempa bumi dan krisis kepercayaan diri. semua bisa diatasi kalau kalian percaya dan punya tekad yang bulat.
ayoo buat kalian yang masih sama seprti saya, hidup gag aturan berantakan gag tertata dan gag terstruktur, yuuk bareng2 bersama saya mengatur, menata terlebih duulu hidup kita. list beberapa dan bermacam-macam mimpi kalian, kemudian tentukan bagaimana cara kalian bisa mencapainya, dan berapa lama kalian bisa usahakan dan aturlah sedemikian sehingga kalian berada di tengah-tengah proses menuju mimpi kalian.
misalnya kayak gini nih pemirsa,
"mimpi saya tadi salah satunya adalah jadi penulis, saya ingin itu tercapai pada saat umur saya dewasa nanti, sebab pemikiran saya akan semakin berkembang ke yang lebih bijak. cara saya mendapatkannya, adalah dengan membudidayakan diri saya untuk menulis, memanfaatkan waktu senggang saya untuk menulis. seperti saat ini. dan mudah-mudahan tulisan saya bermanfaat."
kalau pemirsa mau, buat saja tabel agar pemirsa lebih mudah menginterpretasikannya. kalau perlu bikin tulisan yang gede-gede, mungkin dengan font 48 atau 72. its possible :D
jangan lupa, letakkan catatan kalian itu di setiap sudut pandangan kalian. kenapa saya bilang begitu, agar supaya di manapun kalian melihat kalian akan mengingatnya dengan baik. mungkin di belakang pintu kosan, jadi ketika kaliann menutup pintu akan dengan mudah membacanya. atau mungkin di depan tempat tidur kalian, jadi ketika kalian bangun tidur dan mau tidur kalian akan selalu ingat dengan mimpi-mimpi kalian. nice bukan?
satu lagi, bukan saja masalah yang akan kalian hadapi tapi sampai sekarang saya pun masih sering menghadapi. yakni konsistensi ide dan semangat. dimana mereka saat ini ketika saya sedang menggebu-gebu menulis artikel blog saya ini? mereka ada di dalam diri saya, bergejolak di hati dan jiwa saya. tapi kemana mereka saat saya sedang sulit dan terpuruk. saya lupa akan mimpi-mimpi say aan akan tabel kemenangan saya? cara untuk tetap mempertahankannya seperti apa itu? satu dari kesekian cara yang sudah saya temukan dan sedang saya pelajari adalah dengan melihat orang-orang sukses yang sejajar dengan kita. intinya camkan kata-kata saya, "mereka saja bisa, kenapa saya engga? apa yang harus saya lakukan untuk sejajar dengan mereka? saya juga bisa!"
Terima kasih pemirsa :D